Headline News

Tarif Listrik November 2025 Tak Berubah, Berikut Rinciannya

 Karawang: Pemerintah memastikan tidak ada perubahan tarif listrik PLN untuk periode November 2025. Kebijakan ini berlaku bagi seluruh golongan pelanggan, baik subsidi maupun nonsubsidi di seluruh Indonesia.

Ilustrasi meteran listrik
Ilustrasi meteran listrik

Laman resmi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyatakan, tarif listrik tetap mengikuti ketentuan triwulan IV tahun 2025. Keputusan ini diambil untuk menjaga stabilitas daya beli masyarakat dan kondisi ekonomi nasional.

Penetapan tarif listrik juga mempertimbangkan empat faktor utama dalam kebijakan energi nasional. Faktor tersebut meliputi nilai tukar rupiah, harga minyak mentah Indonesia (ICP), inflasi, serta Harga Batubara Acuan (HBA).

Meski demikian, pemerintah memilih untuk tidak menaikkan tarif listrik hingga akhir Desember 2025. Keputusan ini diambil karena situasi ekonomi masih memerlukan penguatan daya beli masyarakat.

Pelanggan PLN pun tidak akan mengalami perubahan biaya listrik baik untuk sistem prabayar maupun pascabayar. Perbedaannya hanya terletak pada metode pembayaran yang digunakan, berikut adalah rincian tarif listrik PLN November 2025

- Tarif pelanggan rumah tangga:

Golongan R-1/TR 900 VA-RTM: Rp1.352 per kWh

Golongan R-1/TR 1.300 VA: Rp1.444,70 per kWh

Golongan R-1/TR 2.200 VA: Rp1.444,70 per kWh

Golongan R-2/TR 3.500–5.500 VA: Rp1.699,53 per kWh

Golongan R-3/TR di atas 6.600 VA: Rp1.699,53 per kWh



- Tarif pelanggan bisnis:

Golongan B-2/TR 6.600 VA–200 kVA: Rp1.444,70 per kWh

Golongan B-3/TM di atas 200 kVA: Rp1.114,74 per kWh



- Tarif pelanggan industri:

Golongan I-3/TM di atas 200 kVA: Rp1.114,74 per kWh

Golongan I-4/TT di atas 30.000 kVA: Rp996,74 per kWh



- Tarif fasilitas pemerintah dan penerangan jalan umum:

Golongan P-1/TR 6.600 VA–200 kVA: Rp1.699,53 per kWh

Golongan P-2/TM di atas 200 kVA: Rp1.522,88 per kWh

Golongan P-3/TR penerangan jalan umum: Rp1.699,53 per kWh

Golongan L/TR, TM, TT berbagai tegangan: Rp1.644,52 per kWh


- Tarif pelayanan sosial:

Golongan S-1/TR 450 VA: Rp325 per kWh

Golongan S-1/TR 900 VA: Rp455 per kWh

Golongan S-1/TR 1.300 VA: Rp708 per kWh

Golongan S-1/TR 2.200 VA: Rp760 per kWh

Golongan S-1/TR 3.500 VA–200 kVA: Rp900 per kWh

Golongan S-2/TM di atas 200 kVA: Rp925 per kWh

- Tarif listrik bersubsidi:

Golongan R-1/TR 450 VA: Rp415 per kWh

Golongan R-1/TR 900 VA: Rp605 per kWh (*)
Posting Komentar