Breaking News
---

Asrama Haji Bekasi Terapkan Layanan "One Stop Service"

 Asrama Haji Embarkasi Bekasi menerapkan layanan "one stop service" atau pelayanan terpadu bagi jemaah calon haji. Layanan tersebut akan didapat para calon haji di awal kedatangan.

Humas Asrama Haji Embarkasi Bekasi, Fitsa Bahruddin saat menunjukan ruang kamar jemaah calon haji.

Meliputi, pemeriksaan kesehatan dan pemberiaan dokumen perjalanan seperti pasport, visa, tiket pesawat, boarding pas hingga gelang identitas. Termasuk pemberian akomodasi kepada calon haji.

Tak hanya itu, pihak Asrama Haji nantinya akan mengumpulkan tas calon haji saat pertama kali datang. Tas tersebut nantinya akan dibawa petugas ke kamar sehingga calon haji tak perlu repot membawa barang bawaan. 

"Layanan 'one stop service' untuk memudahkan para calon haji. Sekaligus untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan," kata Humas Asrama Haji Embarkasi Bekasi, Fitsa Bahruddin.

Ia mengatakan, akan ada 63 kloter calon haji atau 27.000 orang yang akan singgah di Asrama Haji Bekasi. Adapun gedung yang disapkan mencapai 5 gedung dengan kapasitas 3 kloter per harinya.

"Jumlah kloter diperkirakan 63 kloter yang akan berangkat dari Embarkasi Jakarta Bekasi. Untuk jumlah calon haji sebanyak 27.000," ujarnya, mengakhiri pembicaraan.

Sekadar informasi kloter pertama pertama tiba di Asrama Haji Bekasi direncanakan pada 11 Mei 2024. Dimana esok harinya atau 12 Mei 2024 kloter bersangkutan akan diberangkatkan. (*)

Baca Juga:
Posting Komentar
Tutup Iklan