Agenda Timnas Indonesia 2026: Era John Herdman Dimulai dari FIFA Series di GBK
Kaarawang : Tahun 2026 menjadi awal penting bagi John Herdman bersama Timnas Indonesia. Pelatih asal Inggris itu langsung dihadapkan pada agenda internasional yang padat, mulai dari FIFA Series hingga Piala AFF 2026.
Timnas Indonesia dijadwalkan tampil di FIFA Series yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada FIFA Match Day 23–31 Maret 2026.
Setelah itu, skuad Garuda masih akan menjalani agenda FIFA Match Day pada Juni, September, Oktober, dan November, sebelum ditutup dengan Piala AFF 2026 yang direncanakan berlangsung mulai 25 Juli 2026.
PSSI secara resmi menunjuk John Herdman sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia. Pengumuman tersebut disampaikan melalui akun Instagram resmi Timnas Indonesia pada Sabtu, 3 Januari 2026.
Herdman dikontrak dengan durasi 2+2 tahun dan dibebani target besar, yakni membawa Indonesia menembus delapan besar Piala Asia 2027 serta melangkah ke Piala Dunia 2030.
Sebelumnya, FIFA telah menetapkan Indonesia sebagai salah satu dari delapan negara tuan rumah FIFA Series 2026. Tujuh negara lainnya adalah Australia, Azerbaijan, Kazakhstan, Mauritius, Puerto Rico, Rwanda, dan Uzbekistan.
FIFA Series merupakan program resmi FIFA yang mempertemukan tim nasional dari berbagai konfederasi dalam laga persahabatan terorganisir. Program ini dirancang untuk memperluas pengalaman bertanding lintas benua sekaligus mendorong pemerataan perkembangan sepak bola dunia.
Selama ini, Timnas Indonesia lebih banyak menghadapi lawan dari kawasan Asia. Melalui FIFA Series, Indonesia berpeluang berhadapan dengan tim-tim dari Afrika, Eropa, Amerika Selatan, CONCACAF, hingga Oseania.
Perbedaan karakter permainan, mulai dari kekuatan fisik Afrika, disiplin Eropa, kreativitas Amerika Selatan, hingga tempo cepat CONCACAF, akan menjadi bekal penting bagi Garuda.
Baca Juga: PSSI Resmi Tunjuk John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Kepercayaan FIFA menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah menempatkan Tanah Air dalam peta sepak bola global sebagai negara yang dinilai mampu menjaga standar penyelenggaraan event resmi FIFA.
Pada edisi perdana FIFA Series 2024, FIFA menunjuk lima negara sebagai tuan rumah. Salah satunya Aljazair yang menggelar pertandingan lintas benua antara Bolivia, Andorra, dan Afrika Selatan, dengan kualitas laga yang kompetitif dan seimbang.(*)

