Hari ini
Cuaca 0oC
Breaking News

Mobil Tertabrak KA Babaranjang di Abung Jayo, 2 Penumpang Selamat

Lampung: Kecelakaan lalu lintas terjadi di perlintasan kereta api tanpa palang pintu di Desa Abung Jayo, Kecamatan Abung Selatan, Kabupaten Lampung Utara, Kamis, 29 Januari 2026. Sebuah mobil Kijang bernomor polisi BE 1873 KY tertabrak Kereta Api Babaranjang bermuatan batu bara yang melaju dari Palembang menuju Bandar Lampung. Mobil yang dikemudikan Samsiah bersama putrinya tersebut terseret sejauh kurang lebih 100 meter dari lokasi kejadian.
Mobil Tertabrak KA Babaranjang di Abung Jayo, 2 Penumpang Selamat

Beruntung, dua penumpang yang merupakan ibu dan anak tersebut selamat setelah berhasil keluar dari kendaraan sesaat sebelum kereta api menabrak mobil. Warga sekitar sempat panik dan berdatangan ke lokasi untuk memberikan pertolongan. Meski tidak menimbulkan korban jiwa, mobil mengalami kerusakan cukup parah akibat terseret rangkaian kereta api.

Penjaga perlintasan kereta api Desa Abung Jayo, Diaz, menjelaskan bahwa saat kejadian posisi kereta api masih terlihat cukup jauh sehingga kendaraan diizinkan melintas. Namun saat mobil berada tepat di atas rel, mesin kendaraan tiba-tiba mati dan tidak bisa dihidupkan kembali.
Mobil Tertabrak KA Babaranjang di Abung Jayo, 2 Penumpang Selamat

“Mobilnya mendadak berhenti di tengah perlintasan. Saya sudah berusaha mendorong sendirian supaya keluar dari rel, tapi tidak bergerak,” ujar Diaz.

Akibat insiden tersebut, perjalanan Kereta Api Babaranjang sempat terhenti lebih dari satu jam untuk proses evakuasi kendaraan dan pengamanan lokasi kejadian. Kondisi ini menyebabkan arus lalu lintas di sekitar perlintasan kereta api Desa Abung Jayo mengalami kemacetan, baik dari arah permukiman warga maupun jalur utama desa.

Sementara itu, Kepala Desa Abung Jayo, Subroto, menyampaikan bahwa perlintasan kereta api di wilayahnya tidak dilengkapi palang pintu karena mengalami kerusakan. 

“Palang pintu sebenarnya ada, tapi sering rusak. Setiap kali diperbaiki, rusak lagi karena masih ada warga yang nekat menerobos saat kereta akan melintas,” kata Subroto. 

Ia pun mengimbau masyarakat untuk lebih waspada dan berhati-hati saat melintasi jalur kereta api, baik di perlintasan yang dijaga maupun tidak dijaga, demi menghindari kecelakaan serupa.(*)

Hide Ads Show Ads