Hari ini
Cuaca 0oC
BREAKING NEWS

Panama Tuan Rumah Pekan Iklim PBB Pertama 2025

 Jakarta: Panama City akan menjadi tuan rumah Pekan Iklim (Climate Week) PBB pertama tahun 2025 pada 19–23 Mei mendatang. Acara ini merupakan bagian dari proses PBB untuk mempercepat penerapan Perjanjian Paris.

Foto ilustrasi: Panama Tuan

Selain itu akan mempertemukan negara-negara anggota, lembaga keuangan, pelaku bisnis, dan komunitas adat. Guna mendorong aksi iklim yang inklusif dan terkoordinasi. 

Kegiatan unggulan mencakup forum implementasi, laboratorium teknologi. Tidak ketinggalan soal pembiayaan iklim, serta klinik NDC.

Dilansir dari halaman United Nations Climate Change Kamis (8/5/2025). Berikut beberapa agenda utama dari Climate Week

1. Implementation Forum Day (21–22 Mei) 

Forum yang diepergunakan untuk menyatukan pemerintah, sektor swasta, masyarakat sipil, dan masyarakat adat.

2. Implementation Labs 

implementation Labs yang fokus pada pendanaan iklim, teknologi, dan pasar karbon.

3. NDC Clinic

NDC Clinic sebagai sesi pelatihan untuk negara peserta agar dapat melaksanakan kontribusi yang Ditentukan Secara Nasional (NDCs) secara efektif.

4 Dialog Regional dan Tematik

Diskusi yang berfokus pada isu - isu spesifik seperti transisi, adaptasi dan keterlibatan masyarakat.

Climate Week Perserikatan Bangsa-Bangsa adalah serangkaian pertemuan dan acara tahunan yang diselenggarakan di berbagai kawasan dunia untuk mempercepat implementasi Perjanjian Paris. Aksi nyata melalui dialog, pelatihan kapasitas, dan kolaborasi antar pemangku kepentingan—termasuk pemerintah, sektor swasta, masyarakat sipil, dan komunitas adat.(*)
Hide Ads Show Ads